3 Alasan Kenapa Anda Harus Memiliki Database!

Kenapa sih harus punya database?

Mungkin ini merupakan pertanyaan yang ada di benak anda. Mungkin karena sering mendengar kata ini database dari para pebisnis, atau mungkin anda yang KEPO. Hehe lanjuuut…

Disini saya akan menunjukkan 3 alasan simpel kenapa anda harus memiliki database untuk anda.

Entah anda seorang pebisnis, publik figur, dropshipper, game maker, dll. Apapun profesi anda, anda butuh database.

Database itu ada banyak macamnya. Bisa berupa kontak email, nomor HP, nomor WA, kontak sosmed, dll. Apapun yang berkaitan dengan data kontak orang lain merupakan database.

Tapi di dalam tulisan ini saya hanya akan membahas database dalam rana bisnis ya. Soalnya itu skill saya.

Baca juga: Funnel Tepat, Omset Melesat

3 Alasan Kenapa Anda Harus Memiliki Database

Ini merupakan pengalaman saya pribadi, bukan sekedar teori.

Pengalaman saya menghasilkan 10 – 15 juta profit dalam sehari tanpa bantuan reseller atau agen, hanya menggunakan kekuatan database.

1. Meningkatkan Konversi

Kalau anda memiliki database, maka anda akan lebih mudah dalam meningkatkan konversi.

Contoh, anda jualan hijab di instagram.

Kalau anda ditanya, lebih gampang mana dapat pembeli kalau instagram anda memiliki follower banyak atau pas follower sepi?

Saya yakin anda akan menjawab ya gampang kalau banyak follower lah.

BETUL!

Follower merupakan database anda di instagram.

Kalau anda sudah memiliki banyak follower, anda akan lebih mudah dalam menjual produk apapun. Peningkatkan konversi penjualan juga akan signifikan.

Mungkin pas sepi follower, anda hanya bisa mendapatkan 1 atau 2 sales perhari. Namun saat memiliki banyak follower, anda bisa saja mendapatkan 100 atau 200 sales perhari.

Baca juga: Resep agar jualan laris manis

2. Mempercepat Konversi

Tak perlu menunggu. Kapanpun anda ingin mendapatkan profit, disaat itu pula anda bisa mendapatkannya.

Contoh, jika anda jualan buku bisnis. Kalau anda tak memiliki database, jualan anda akan lama laku. Meskipun buku anda sangat keren loh.

Tapi kalau anda punya database, anda hanya tinggal mempromosikan buku anda, Wushhhh langsung terhjadi pembelian.

Itulah database. Mempercepat terjadinya konversi.

3. Gak Bakal Bingung

Salah satu problem orang gak mau berbisnis adalah gak tau mau jualan apa dan mau jual ke siapa.

Nah kalau anda memiliki database, anda gak bakal bingung. Produk apapun yang anda miliki asal sesuai dengan kebutuhan database anda pasti akan laku.

Anda gak akan bingung mau jual apa atau mau jual ke siapa jika anda punya database.

Pertanyaannya… Apakah anda sudah memiliki database?

Kalau belum, saran saya segera pelajari cara membangun database.

Agar lebih cepat dalam membangun database, lebih baik anda menguasai teknik fb ads, copywriting, list building dan email marketing.

>> REKOMENDASI <<

Jika anda ingin belajar membangun database, saya sangat menyarankan anda untuk daftar kelas Jagoan Email.